Sabtu, 16 April 2011

Cara Menjebol Password file ZIP dan RAR

Beginilah jadinya, jika kita mendownload file RAR maupun ZIP dengan mudah atau gampang eh ternyata diberi Password oleh orangnya... Bukan Gratis jadi namanya...
Nah, kalau sudah begitu jadinya, hal yang kita lakukan sekarang adalah bagaimana caranya untuk mengetahui password yang ada pada file tersebut.
Kali ini saya akan memberitahukan trik untuk membobol PASSWORD tersebut...

# Cara Menjebol Password di Winzip
Untuk mencoba untuk menjebol Password Winzip ini, tool yang akan digunakan adalah “Zip Password Finder”. Ukuran filenya cuma 483 kb (sebelum diekstrak). Jika anda belum memiliki, bisa juga didownload Disini
Berikut langkah-langkah cara penggunaannya setelah terinstall toolnya :
1. Karena file ini aslinya di-Zip, maka anda harus mengekstraknya terlebih dahulu.
2. Jika sudah, jalankan program tersebut.
3. Selanjutnya kita akan menentukan file zip yang akan kita jebol password-nya. Klik icon Open
4. Pada kotak dialog Open pilih file Zip yang sudah diberi password. Kemudian klik Open.
5. Setelah filenya dipanggil, lakukan pengaturan sebagai berikut pada opsi Char Type Property : Alpha (lower) (a-z), sedangkan untuk Max Password Length : 5.
6. Jika sudah, klik icon Start.
7. Untuk menampilkan proses pencarian password, anda bisa mengklik icon Display On.
8. Akhirnya setelah memakan waktu yang cukup lama, Password Zip-nya sudah bisa ditebak yang bisa dilihat pada Menu Control > Starting Password.
9. Sekarang anda coba untuk mengekstrak filenya dan masukkan password yang sudah didapat tadi. Jika benar setelah diisi, maka berarti anda berhasil untuk menjebolnya.
 
# Cara Menjebol Password di Winrar
Tool yang bisa kita pergunakan untuk membongkar password di Winrar adalah “RAR Password Recovery”, ukuran filenya juga tidak terlalu besar. Anda bisa mendownloadnya Disini, Agar beberapa fitur dalam software ini bisa digunakan maka anda harus mencari crack dan keygen-nya terlebih dahulu, untuk bisa leluasa menggunakan fitur-fitur yang ada tersebut.
Berikut langkah-langkah cara penggunaannya setelah terinstall toolnya :
1. Klik icon open pada kotak dialog RAR Password Recovery untuk memilih file rar yang sudah diberi password.
2. Pada kotak dialog Open, pilih file yang sudah anda kompres menggunakan Winrar (berbentuk icon buku bertumpuk).
3. Lalu klik Open.
4. Pada opsi Allowed Characters, pilih All printable symbols, opsi ini dipilih untuk menentukan segala kemungkinan karakter yang diinputkan. Sedangkan untuk Type of attact, pilih Brute Force (mencoba segala kemungkinan).
5. Dilanjutkan dengan memilih Password Length, untuk Minimal Length pilih 3 character sedangkan untuk Maximal Length, pilih 5 character.
6. Terakhir, di bagian Advanced Options pada opsi Start from, ketik abc. Untuk opsi lainnya untuk saat ini tidak anda atur.
7. Lanjutkan dengan mengklik tombol Start.
8. Beberapa saat kemudian, pada kotak dialog Password recovered, password yang dimaksud bisa ditemukan pada opsi Password.
9. Sekarang anda coba untuk mengekstrak filenya dan masukkan password yang sudah didapat tadi. Jika benar setelah diisi, maka berarti anda berhasil untuk menjebolnya.
 

1 komentar:

Rachman Abdillah mengatakan...

segalanya akan mudah, bila kita tau ilmu..bener ga sobat!
sekedar syaring tambah suksesok, kalau ada waktu saya akan mampir kembali atau bisa visit ke warung saya:
www.suksesok.blogspot.com

salam kenal

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes